
Berikut negara- negara kecil nan kaya
1. Brunei Darussalam
Pendapatan per kapita Brunei Darussalam adalah sekitar $50.321. Negara ini diberkahi cadangan minyak mentah yang memainkan peran utama dalam membuat Brunei menjadi salah satu negara terkaya di dunia.
2. Republik Seychelles
Banyak yang menganggap negara ini adalah negara terkaya di afrika dengan pendapatan per kapita sebesar $25.500. Negara ini di anugrahi kekayaan alam berupa kepulauan dengan lebih dari seratus pulau kecil di samudera hindia, oleh karena itu berbagai hotel mewah pun di bangun di pesisir pantai mereka yang cantik
3. Luxembourg
Dengan pendapatan per kapita $80.600, negara ini menjadi negara yang harus diperhitungkan dalam ekonomi eropa. Tingkat pengangguran yang rendah dan minimnya inflasi, menyebabkan tumbuhnya ekonomi yang solid di negara ini
4. Singapura
Mungkin inilah macan asia yang sebenarnya saat ini. Pendapatan per kapita sebesar $60.000, singapura terkenal dengan pusat keuangan dan teknologi di asia tenggara. Meningkatnya jumlah investor asing juga membuat singapura semakin kuat dan jangan lupa, negara ini kerap menjadi tujuan belanja kaum elit Indonesia
5. Equatorial Guinea
Dengan pendapatan per kapita sekitar $19.900, negara ini disebut sebagai negara kedua terkaya di afrika. Penemuan minyak di negara ini menjadi sumber utama kekayaan mereka
6. Qatar
Diisukan bakal menjadi tuan rumah piala dunia tahun 2022 mengagetkan banyak pihak. Ternyata pembangunan di negara ini dimodali dari kekayaan cadangan minyak mentah dan gas alam. Pendapatan per kapita sekitar $98.948
7. San Marino
Pariwisata menjadi pendorong utama perekonomian warganya. Lembaga keuangan negara menunjuk san marino sebagai negara dengan pajak paling rendah sedunia. Hal ini menyebabkan banyak investor asing menanam usaha di negara ini. Pendapatan per kapita sekitar $43.089
8. Kuwait
Seperti negara-negara kaya dari timur tengah lainnya, kuwait pun kaya akan cadangan gas alam dan minyak mentah. Pendapatan per kapita mereka sekitar $41.401
9. Islandia
Pendapatan per kapita Islandia sekitar $38.060. 15% berasal dari industri perikanan, sisanya investasi di bidang bioteknologi dan industri perangkat lunak pun menjadi peran utama dalam perekonomian mereka
10. Botswana
Dengan pendapatan per kapita sebesar $16.578 membuat negara ini menduduki peringkat atas tabel negara kaya di afrika. Sektor pariwisata, penggemukan sapi, dan pertanian tanaman pangan meningkatkan perekonomian negara, ditambah perkembangan infrastruktur yang baik membuat ekonomi botswana semakin stabil
0 comments:
Post a Comment